SuaraSulsel.id - Pasien positif COVID-19 di Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) bertambah 106 orang sehingga total kasus positif di daerah itu 13.006 orang.
"Pasien kasus baru yang dinyatakan positif COVID-19 di Sulbar berdasarkan hasil laboratorium kesehatan bertambah 106 orang," kata Juru Bicara Satgas COVID-19 Sulbar, Safaruddin Sunusi, Selasa 22 Februari 2022.
Ia mengatakan tambahan pasien positif COVID-19 tersebut berasal dari Kabupaten Polman 27 orang, Kabupaten Mamuju 24 orang, Majene 23 orang, Pasangkayu 15 orang, Mamuju Tengah enam orang dan Mamasa 11 orang.
Ia juga mengatakan pasien sembuh bertambah 18 orang sehingga total pasien sembuh COVID-19 di Sulbar 12.109 orang.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca Sulawesi Barat Rabu 23 Februari 2022: Waspada Hujan Lebat dan Petir
Pasien sembuh berasal dari Kabupaten Mamuju 13 orang, Pasangkayu tiga orang, dan Polewali Mandar satu orang.
Pasien meninggal akibat kasus COVID-19 di Provinsi Sulbar bertambah tiga orang berasal dari Kabupaten Polewali Mandar sehingga total pasien meninggal di Sulbar hingga saat ini menjadi 355 orang.
Pasien yang menjalani isolasi mandiri 415 orang, di antaranya di Kabupaten Mamasa 40 orang, Polewali Mandar 80 orang, Majene 59 orang, Mamuju 153 orang, Mamuju Tengah 11 orang, dan Pasangkayu 72 orang.
Pasien dirawat 39 orang di antaranya di Kabupaten Mamasa empat orang, Polman 13 orang, Majene delapan orang, Mamuju lima orang, Mamuju Tengah dua orang, dan Pasangkayu tujuh orang.
Ia meminta masyarakat tetap menjaga protokol kesehatan dan melakukan vaksinasi agar tidak terjadi lagi peningkatan angka pasien positif COVID-19. (Antara)
Baca Juga: Konsep Go Digital Buat Telemedicine dan Kesehatan Mental semakin Disadari
Berita Terkait
-
Negara Kaya Wajib Bantu Negara Berkembang? Ini Tuntutan AHF di WHO Pandemic Agreement
-
Cek Fakta: Video Lucas Vazquez Akui Berdarah Sulawesi Barat, Siap Dinaturalisasi
-
Kartu Prakerja Catat Prestasi Signifikan Hingga Dapat Puja-puji Dunia
-
Dharma Pongrekun Sebut Penyebab Tanah Abang Sepi Akibat Pandemi Covid-19
-
Kawal Masyarakat Indonesia Selama Pandemi Covid-19, 10 Tahun Jokowi Catat Kemajuan Pesat Bidang Telemedicine
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
Terkini
-
Kabar Baik! Wapres Gibran Janji Bahas Kelanjutan Pembangunan Stadion Sudiang
-
Dukung Ekonomi Hijau dan Inklusif, BRI Catat Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Senilai Rp764,8 Triliun
-
Rocky Gerung Kritik Debat Pilkada Makassar: Monoton dan Panelis Tersiksa
-
Azizah Tolak Menyantap Makanan Bergizi Pemberian Wapres Gibran Rakabuming
-
Mau BMW & Hadiah Mewah Lainnya? Yuk! Ikutan BRImo FSTVL