SuaraSulsel.id - Universitas Negeri Makassar (UNM) melakukan studi banding pengusulan Program Studi Pendidikan Kedokteran dengan berkunjung ke Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) Singaraja, Kabupaten Buleleng, Bali.
Rombongan UNM yang dipimpin langsung Rektor Prof Husain Syam didampingi para wakil rektor. Diterima langsung oleh Rektor Undiksha, Prof I Nyoman Jampel yang juga didampingi para wakil rektor, sejumlah pejabat Fakultas Kedokteran, dan Tim Pengembangan Prodi Pendidikan Kedokteran di Rektorat Kampus Tengah Undiksha.
Rektor Undiksha I Nyoman Jampel, mengungkapkan kunjungan UNM sesungguhnya sebagai suatu kehormatan bagi Undiksha. Karena dari segi reputasi dan posisi, UNM sudah berskala nasional dan internasional.
Menurutnya, kunjungan tersebut menunjukkan perguruan tinggi kependidikan terbesar di Pulau Dewata tersebut dipandang memiliki kelebihan dalam upaya pendirian Program Studi Pendidikan Kedokteran.
Baca Juga: Gedung Fakultas Kedokteran 12 Lantai Universitas Muhammadiyah Makassar Akan Dibangun di Gowa
"Kami berkeyakinan Undiksha dianggap memiliki kelebihan sehingga dikunjungi oleh UNM. Kami sebagai perguruan tinggi Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan pertama kali mendapatkan izin Prodi Kedokteran," kata Jampel.
Ia menyatakan pengusulan Program Studi Pendidikan Kedokteran harus didukung dengan proposal yang lengkap dan kajian secara mendalam.
Sementara itu, Rektor UNM Husain Syam mengungkapkan keinginannya untuk studi banding ke Undiksha karena untuk kluster Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK), Undiksha adalah perguruan tinggi yang pertama kali memiliki Program Studi Pendidikan Kedokteran.
"Jika demikian berarti kami harus belajar ke Undiksha. Itu pertama, belajar untuk bisa menghadirkan layanan di masyarakat khususnya di UNM yaitu Ilmu Kedokteran, seperti yang ada di Undiksha. Karena itu saya juga tidak mengatakan Undiksha dibawah kami, itu sama pergerakannya. Karena ada yang lebih di UNM, ada yang kurang, begitu pula sebaliknya," ungkapnya.
Ia menegaskan kehadirannya ke Undiksha bersama sejumlah pejabat, mulai dari Ketua Senat, Wakil Rektor, dan Ketua Program Pascasarjana menunjukkan bentuk keseriusan pihaknya untuk belajar, untuk mempersiapkan berbagai hal dalam rangka mewujudkan prodi pendidikan kedokteran.
Baca Juga: UBB akan Buka Fakultas Kedokteran, Gubernur Erzaldi Beri Dukungan: Jumlah Dokter Kurang Ideal
"Kami membawa rombongan keseluruhan, tim penuh. Ini maksudnya bahwa kita serius ingin belajar di Undiksha," ujarnya.
Berita Terkait
-
Wamenag Dorong Pendidikan Kedokteran di PTKIN, FK UIN Walisongo Jadi Bukti Nyata
-
Bye-Bye Rasa Sakit! Perawatan Gigi Minim Trauma dengan Teknologi Microendodontic Surgery
-
Kisah Inspiratif Kezia Winowoda, Raih Beasiswa Kuliah di Fakultas Kedokteran
-
Teknologi 3D: Masa Depan Bedah Mulut yang Semakin Dekat
-
Dulu Viral Panjat Pohon Demi Internet, Pelajar Malaysia Kini Kuliah Kedokteran di MSU
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
Terkini
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin