SuaraSulsel.id - Sinopsis Our Beloved Summer Episode 14 semakin bikin penasaran. Malam ini, Selasa (18/01/22) Our Beloved Summer Episode 14 akan tayang.
Our Beloved Summer Episode 14 dibintangi Choi Woo Shik dan Kim Da Mi itu akan memasuki episode 14. Bagaimana kisah kelanjutan perjalanan cinta Choi Ung (Choi Woo Shik) dan Kook Yeon Su (Kim Da Mi)?
Choi Ung dan Yeon Su semakin mesra. Yeon Su bahkan rela mempelajari tips jadi pacar yang baik agar mereka tidak putus lagi.
Saat sedang santai di rumah Ung, Yeon Su terlihat kaget begitu mendengar bahwa Ung tak pernah lulus kuliah.
Setelah itu Ung memberi tahu bahwa alasannya kuliah hanya karena Yeon Su. Namun saat putus, Ung jadi tak punya semangat hingga akhirnya tak lulus kuliah.
Yeon Su terlihat kesal sekaligus merasa bersalah karena pernah mengakhiri hubungannya dengan Ung dan membuat sang pacar terpuruk selama bertahun-tahun. Terlebih ia tak pernah memberi tahu alasan ia putus dengan Ung.
Hanya saja di penghujung episode, Choi Ung bertanya tentang alasan Yeon Su yang memilih mengakhiri hubungan mereka lima tahun lalu secara tiba-tiba.
Setelah bertemu dengan nenek Yeon Su, Choi Ung jadi penasaran dengan alasan yang membuatnya bertanya-tanya selama bertahun-tahun.
Cuplikan preview untuk "Our Beloved Summer" episode 14 ditayangkan di penghujung episode 13. Terlihat Choi Ung dan Yeon Su mulai ditakuti trauma putus seperti sebelumnya.
Baca Juga: Sinopsis Our Beloved Summer Episode 14: Akankah Yeon Su Membongkar Alasan Putus dengan Ung?
Ung dan Yeon Su terlihat gelisah bahkan muncul adegan menangis. Tentu cuplikan tersebut membuat penonton semakin penasaran sekaligus takut jika couple tersebut tak bisa bersatu.
Sementara itu, "Our Beloved Summer" akan segera tamat minggu depan. Para penonton yang terlanjur baper sangat was-was menantikan episode terakhir.
"Our Beloved Summer" tayang di televisi Korea, SBS setiap hari Senin dan Selasa. Penonton bisa menyaksikan "Our Beloved Summer" di Netflix di hari yang sama saat penayangan di Korea.
Demikian informasi Sinopsis Our Beloved Summer Episode 14 malam ini.
Berita Terkait
-
Choi Woo Shik dan Gong Seung Yeon Akan Bintangi Film Baru, Number One
-
Sinopsis Number One: Saat Masakan Ibu Jadi Hitung Mundur Kematian
-
Reaksi Penonton The Great Flood di Luar Dugaan, Kim Da Mi Akui Syok
-
Reuni Bintang Parasite, Choi Woo Shik dan Jang Hye Jin Bintangi Film Number One
-
Spoiler Alert! Ini Penjelasan Ending Film The Great Flood
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Memasuki Babak Baru, Ini 5 Fakta Kasus Rektor UNM Non Aktif Prof Karta Jayadi
-
5 Fakta Kasus Dugaan Penipuan Putri Dakka: Dari Skema Umrah hingga 'Serang Balik' Polisi
-
Pemprov Sulsel Gelontorkan Rp935 Miliar untuk Pembangunan Luwu Raya di APBD 2025
-
Golkar Sultra Pasang Badan: Polri Harus Tetap di Bawah Komando Presiden!
-
Putri Dakka Bantah Jadi Tersangka, Akan Laporkan Penyidik ke Propam