SuaraSulsel.id - PT Sulsel Citra Indonesia atau Perseroda Sulsel melakukan penjajakan kerja sama dengan sejumlah BUMN. Salah satunya dengan PT IKI dan PT Semen Tonasa.
Penjajakan kerja sama tersebut dalam rangka menjalin kemitraan. Terhadap produksi dan kinerja BUMN dan BUMD yang saling menopang dan melengkapi.
PT SCI dibawah kepemimpinan Yasir Mahmud terus melakukan telaah bisnis. Terhadap potensi pengembangan usaha yang akan dijalaninya. Dalam rangka meningkatkan omset PT. SCI. Untuk pencapaian target deviden atau pendapatan asli daerah, yang akan disetor ke kas daerah.
Setelah melakukan evaluasi dan pendirian unit bisnis baru yang sejalan dengan RKAP perusahaan dan kebijakan gubernur, PT. SCI melakukan kunjungan ke beberapa perusahaan. Dianggap berpotensi untuk berbagi program.
Baca Juga: Semen Tonasa Turunkan Tim Medis Dukung Vaksinasi Massal Polres Pangkep
Antara lain PT. IKI yang fokus pada unit pembuatan kapal dan PT Semen Tonasa pada produksi dan kebutuhan bahan baku pembakaran.
Dalam kunjungannya Yasir Mahmud didampingi jajaran direksi PT SCI. Antara lain Muhammad Taufik selaku Direktur Umum dan Keuangan serta Boedi Soesetyo Direktur Pengembangan Usaha PT. SCI
Dalam kunjungannya, direksi PT. IKI dan PT Semen Tonasa menyambut baik rencana kerja sama tersebut. Mengingat pentingnya jalinan kerja sama antara perusahaan milik negara dan daerah.
Dalam keterangannya, Yasir Mahmud menyatakan ketika kerja sama terjalin antara perusahaan daerah dan negara tentu akan menjadi sumber pendapatan pajak yang besar. Untuk daerah dan negara.
"Karena PT. SCI ingin memberikan contoh sebagai perusahaan yang bersih dan taat pajak," ungkap Yasir Mahmud, Sabtu 11 September 2021.
Baca Juga: Innalillah Mantan Direktur Utama Perseroda Sulsel Taufik Fachruddin Meninggal Dunia
Boedi Soesetyo memberikan penilaian yang positif kepada Yasir Mahmud selaku pucuk pimpinan PT. SCI. Ia mengatakan saat ini fungsi pengembangan usaha yang akan dijalankan oleh perusahaan sangat terbuka lebar.
Berita Terkait
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia
-
Sampai Kapan Program Link Saldo DANA Kaget Digelar? Ini Jawabannya!