SuaraSulsel.id - Mengompol atau enuresis adalah kondisi ketika seseorang tidak dapat menahan keluarnya air kencing atau urin. Cara mencegah ngompol ibu melahirkan dapat dilakukan.
Bisa terjadi ketika seseorang tidur atau terbangun. Mengompok tidak hanya terjadi pada anak-anak, namun juga bisa terjadi orang dewasa dan usia tua.
Melahirkan bayi berukuran besar dan terlalu sering menjalani persalinan normal bisa menjadi faktor risikonya. Selain hal lain seperti kebiasaan merokok atau konsumsi obat-obatan tertentu.
Ketua Perkumpulan Kontinensia Indonesia (PERKINA), Prof. dr. Harrina Erlianti Rahardjo, SpU (K) menyarankan, perempuan melakukan latihan otot dasar panggul sebelum hamil. Demi mencegah kejadian mengompol setelah melahirkan.
Baca Juga: Kondisi Ibu Melahirkan di Dalam Bus AKAP di Tol Bekasi-Jakarta Membaik
"Latihan otot dasar panggul sebaiknya dilakukan malah sebelum kehamilan untuk mencegah kejadian mengompol atau (agar mengompol) tidak berkepanjangan setelah melahirkan, sebelum hamil sudah dilatih," ujar Harrina dalam virtual media education bertema "Beser dan Ngompol Pada Kelompok Lansia dan Laki-laki, Normalkah?", Kamis, 19 Agustus 2021.
Latihan otot sebelum hamil bisa dilakukan sendiri di rumah. Dengan pengawasan dokter. Untuk mengenali otot yang perlu dilatih, cobalah saat berkemih setop sementara aliran urin dan lepas kembali setelah lima detik.
"Itulah otot yang ingin dilatih, pasti terasa otot apa yang dipakai untuk menyetop aliran itu dan melepaskannya. Saat tidak berkemih itulah yang dilatih dengan menjepit dan melepas," tutur Harrina.
Menurut Harrina, di sini ada dua hal yang perlu dilatih yakni daya tahan otot dan kekuatan otot. Untuk daya tahan, cobalah menahan aliran urin saat buang air kecil sekitar 5 detik lalu melepaskannya. Sementara untuk kekuatan, bisa dengan fase cepat atau menjepit dan melepas hanya dalam 1-2 detik.
Harrina mengatakan, latihan otot dasar panggul juga perlu dilakukan saat hamil setelah berkonsultasi dengan dokter, dilanjutkan setelah melahirkan saat tubuh sudah pulih.
Baca Juga: Geger Ibu Melahirkan di Dekat ATM, Dinkes Kota Yogyakarta Ungkap Kronologinya
Ini berguna untuk membantu mencegah kejadian mengompol saat memasuki usia lanjut. Kala itu hormon estrogen sudah menurun dan dinding dasar panggul lebih lemah ketimbang di usia muda.
Berita Terkait
-
Viral Curhat Ibu Lahiran Protes Perlak Beli Sendiri, Ini Barang yang Wajib Disiapkan saat Bersalin
-
Krisis Demografi, Rusia Beri Intensif Hingga Ratusan Juta Bagi Ibu Melahirkan
-
Anak Sering Mengompol Malam Hari? Waspadai Kekurangan Vitamin D dan B12
-
Seorang Bocah Perempuan Tewas Disiksa Ibu Tiri Gara-gara Ngompol
-
Geger Ibu Melahirkan di Dalam Bus, Penumpang dan Sopir Panik Mendadak
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia