SuaraSulsel.id - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran mengatakan tidak mudah membuka usaha restoran padang. Butuh kerja keras dan kesabaran.
"Rendang itu simbol perjuangan orang rantau," kata Fadil
Hal ini diungkapkan Fadil Imran saat mengunjungi Pelaku UMKM binaan Polda Metro Jaya. Melihat langsung bagaimana kondisi pengusaha rendang selama pemberlakuan PPKM Darurat.
Kapolda Metro Jaya Fadil Imran berbincang dengan pemilik usaha Rumah Makan Padang Ibu Emmy. Oleh Kapolda Fadil dipanggil Uni.
Ibu Uni terlihat bahagia sampai meneteskan air mata. Karena diberikan pekerjaan memasak daging oleh Kapolda Fadil.
"Alhamdulillah bapak kasih rejeki," kata Uni, dalam video yang dirilis Polda Metro Jaya, Rabu 21 Juli 2021.
"Semoga berkah," ungkap Uni.
Saking senangnya, Uni sampai menangis dan memeluk erat Kapolda Fadil. Sontak aksi Uni ikut membuat haru Kapolda Fadil. Sampai matanya berlinang. Memerah.
"Saya ingat saudara di kampung juga. Makanya tadi sedih," kata Fadil.
Baca Juga: Astaga! Pria Ini Masak Rendang yang Sudah Disimpan 1 Tahun di Kulkas, Kok Bisa?
"Jadi campur aduk saya ini. Antara senang, terharu, bangga. Enaknya campur aduk ini," ungkap Fadil.
Sementara Uni mengaku berterima kasih diberikan kepercayaan untuk memasak daging Polda Metro Jaya. Totalnya 250 Kg daging.
Polda Metro Jaya memberi mengajak 35 rumah makan Padang kelas UMKM untuk membuat rendang dari delapan ton daging sapi dan membagikannya kepada masyarakat.
"Daging kurban berasal dari sumbangan Anggota Polda Metro Jaya," ungkap Fadil.
Dengan kegiatan itu, jajaran Polda Metro Jaya diharapkan menjalankan tiga hal sekaligus. Beribadah kurban, ikut memberdayakan ekonomi masyarakat yang tengah menghadapi pandemi, dan tetap menjalankan protokol kesehatan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
SPBU Kehabisan Stok, Bensin Dijual Rp50 Ribu/Liter Akibat Blokade Jalan Luwu
-
Air Terjun Barassang Potensi Wisata Andalan Baru Kabupaten Gowa
-
7 Fakta Penting Mundurnya Rusdi Masse dari NasDem
-
NGAKAK! Geng Motor Terdesak, Pura-pura Jadi Penyandang Disabilitas
-
Petugas Tangkap 544 Batang Kayu Kumea Tanpa Dokumen di Makassar