SuaraSulsel.id - Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) Jusuf Kalla menekankan agar seluruh relawan dan pengurus PMI di seluruh Indonesia melakukan langkah-langkah pengendalian Covid-19. Membantu pemerintah di daerah.
Hal ini disampaikan JK saat memberikan arahan pada Halal Bihalal PMI usai Idul Fitri 1442 Hijriah secara virtual, Kamis 20 Mei 2021.
"Pandemi Covid-19 ini melanda secara global sehingga diharuskan ada langkah-langkah yang dilakukan PMI untuk menekan angka penularan Covid-19 di daerah," kata JK.
Pada kesempatan itu juga ia mengingatkan agar selalu menjaga ketersediaan stok darah. Karena masyarakat membutuhkan darah sewaktu-waktu. Selain itu agar bisa melakukan donor plasma bagi siapa saja yang telah terkena Covid-19.
Baca Juga: KPK Cecar Tiga Saksi Terkait Aliran Uang ke Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah
"Kita tidak tahu kapan masyarakat kita membutuhkan darah sehingga ketersediaan stok harus selalu terjaga di setiap PMI daerah," jelasnya.
Menanggapi hal ini, Sekretaris PMI Sulsel, Rahmansyah membeberkan beberapa langkah yang telah dilakukan dan akan dilakukan oleh PMI Sulsel salah satunya penyemprotan rumah ibadah jelang ramadhan.
"Ramadhan kemarin kita sudah lakukan penyemprotan dan peyerahan sprayer bekerjsama dengan organisasi kepemudaaan. Hal itu kita lakukan agar sebelum idul fitri sterilisasi telah dilakukan," ungkapnya.
Tak hanya itu, beberapa waktu kedepan pihaknya juga akan bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Sulsel untuk melakukan penyemprotan di sekolah-sekolah sebelum sekolah tatap muka diberlakukan.
"Dalam waktu dekat juga kita akan bekerjasama dengan Diknas Sulsel dengan menggaet PMR Wira di SMA/SMK wilayah Gowa, Makassar dan Maros untuk memberikan sprayer," tambahnya.
Baca Juga: Kapolri Putuskan 14 Polsek di Sulsel Tidak Boleh Lakukan Penyidikan
Ketua PMI Sulsel Adnan Purichta Ichsan mengatakan kolaborasi terus dilakukan PMI untuk mengambil langkah-angkah percepatan penurunan angka penularan.
Salah satunya kolaborasi antara PMI dan beberapa organisasi yang dilakukan beberapa waktu lalu sebagai kontribusinya terhadap Sulawesi Selatan.
"Kami berharap langkah percepatan yang kita lakukan dan akan lakukan kedepannya bisa membantu pemerintah. Dalam menekan angka penulan Covid-19 khususnya di Sulawesi Selatan," harapnya.
Berita Terkait
-
Sebut WHO Rancang Pandemi Baru, Epidemiolog UI Tepis Ucapan Dharma Pongrekun: Itu Omong Kosong
-
Negara Kaya Wajib Bantu Negara Berkembang? Ini Tuntutan AHF di WHO Pandemic Agreement
-
Kartu Prakerja Catat Prestasi Signifikan Hingga Dapat Puja-puji Dunia
-
Dharma Pongrekun Sebut Penyebab Tanah Abang Sepi Akibat Pandemi Covid-19
-
Kawal Masyarakat Indonesia Selama Pandemi Covid-19, 10 Tahun Jokowi Catat Kemajuan Pesat Bidang Telemedicine
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Terungkap! Sanksi Dosen Pelaku Pelecehan Seksual di Unhas Tidak Berat
-
Daftar Pemain PSM Makassar Dipanggil PSSI untuk Piala AFF 2024
-
Kinerja Cemerlang BRI: Sunarso Dedikasikan Penghargaan The Best CEO untuk Insan BRILiaN
-
Lari Bareng di Bali Bisa Borong Hadiah Ratusan Juta
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik