SuaraSulsel.id - Video berdurasi 1 menit beredar di media sosial diduga penumpang kapal KMP Bontoharu berebut pelampung.
Sejumlah penumpang KMP Bontoharu terdengar panik dan berusaha memakai pelampung. Khawatir terjadi hal buruk.
Namun sejumlah penumpang terlihat tetap tenang. Berusaha menghimbau penumpang lain agar tidak panik.
Komandan Pos Pelabuhan Bira Bulukumba Andi Abidin mengatakan, KMP Bontoharu yang hilang kontak Pukul 15.20 Wita sudah ditemukan. Komunikasi petugas pelabuhan dengan kapten kapal sudah bisa dilakukan.
Baca Juga: Masih Hilang, ASDP Sebut Kondisi KMP Bontoharu Baik dan Layak
"Sekarang kapal dalam perjalanan masuk pelabuhan Pamatata, Selayar," kata Andi kepada SuaraSulsel.id, Jumat 2 April 2021.
Andi mengatakan, kondisi KMP Bontoharu sampai saat ini aman. Tidak ada masalah.
"Hanya kebawa angin dan arus. Karena kencang angin," ungkap Andi.
Keluarga penumpang KMP Bontoharu sempat khawatir. Karena lama perjalanan Pantai Bira Bulukumba ke Pelabuhan Pamatata Selayar biasa ditempuh 2,5 jam. Tapi sampai 7 jam kapal belum juga sandar di Selayar.
![Tangkapan layar video diduga penumpang kapal KMP Bontoharu / [SuaraSulsel.id / Istimewa]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/04/02/14235-kmp-bontoharu.jpg)
Sebelumnya, Kapal Motor Penumpang atau KMP Bontoharu dilaporkan hilang dari pantauan radar. Setelah berlayar dari Pelabuhan Bira Bulukumba menuju Kabupaten Kepulauan Selayar.
Baca Juga: Ditemukan, Kapal KMP Bontoharu Terseret Arus dan Angin Kencang
Informasi dari Basarnas Sulsel kapal ini berangkat dari Pelabuhan Bira Bulukumba Pukul 09.00 Wita. Namun hingga pukul 17.00 Wita belum sandar di Pelabuhan Pamatata Selayar.
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia