SuaraSulsel.id - Kamaluddin (20) tega menikam istrinya sendiri, Selmi (14) hingga tewas.
Peristiwa terjadi di Harapan Tallumae, Kelurahan Bukaka, Kecamatan Tabete Riattang, Kabupaten Bone.
Sebelum menikam istrinya, Kamaluddin diketahui terlebih dahulu cekcok dengan korban. Alasannya tidak lagi ingin bersama. Sehingga menyulut emosi Kamaluddin.
Humas Polres Bone Rayendra Muhtar mengatakan, masih mengumpulkan keterangan dari para saksi. Pelaku sendiri hingga kini masih buron.
Baca Juga: Mau Nikah Bulan Depan, EL Tewas Ditangan Kekasih Gelapnya
"Kami meminta keterangan dari kerabat, dan saksi yang melihat mayat korban pertama kali. Pelaku masih buron sehingga kami belum dapat menyimpulkan motifnya apa. Namun awalnya karena cekcok," kata Muhtar, Jumat (20/11/2020).
Ia menjelaskan mayat korban pertama kali ditemukan oleh tukang ojek. Aksi bejat pelaku terjadi di rumah pelaku.
"Setelah menikam korban, pelaku melarikan diri. Saat ini statusnya buron. Kami masih lakukan pengejaran," tambahnya.
Kanit Reskrim Polsek Tanete Riattang, Iptu Samson menambahkan, pelaku dan korban sudah ribut sejak Kamis malam. Namun, pertengkaran masih bisa dilerai oleh kedua orangtua pelaku.
Pertengkaran kembali terjadi pada Jumat pagi. Pelaku sudah kalap dan langsung menikam istrinya yang memilih melompat dari tangga rumah.
Baca Juga: Ngeri, Isi Ancaman Pembunuhan ke Nora Alexandra
Sementara, kerabat korban, Siska mengaku, usia pernikahan keduanya masih seumur jagung. Kamaluddin menikahi istrinya baru sekitar dua bulan lalu.
Berita Terkait
-
Kasus Pembunuhan Jurnalis Juwita Oleh Oknum TNI, LPSK Lindungi 4 Saksi Kunci
-
Kisah Norma Risma Versi Amerika, Suami Selingkuh dengan Mertua Hingga Punya 2 Anak
-
Siapa Suami TikToker Dilan Janiyar? Berani Tuntut Harta Gono-gini Miliaran ke Istri
-
FBI Ungkap Rencana Pembunuhan Trump oleh Remaja 17 Tahun Asal Wisconsin
-
Tak Hadiri Pemakaman Ibu, Alya Rohali Terlanjur ke Amerika Serikat dan Butuh 20 Jam Buat Pulang
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia
-
Sampai Kapan Program Link Saldo DANA Kaget Digelar? Ini Jawabannya!