SuaraSulsel.id - Penelitian di Turki menemukan manfaat obat Hepatitis C Ribavirin, yang diklaim mampu meredakan sejumlah gejala penyakit akibat virus Corona.
Dilansir Anadolu Agency, para ilmuwan yang bekerja dengan Platform Covid-19 Turki telah membuktikan melalui uji coba pada hewan bahwa molekul Ribavirin efektif dalam pengobatan virus.
Menteri Industri dan Teknologi Turki, Mustafa Varank mengatakan sebuah aplikasi telah dibuat untuk Badan Obat dan Alat Kesehatan Turki. Guna melakukan studi klinis fase 3 pada molekul tersebut.
Varank menyampaikan temuan itu kepada parlemen Turki dalam pidatonya tentang rencana anggaran kementerian untuk tahun depan.
Baca Juga: Dokter Reisa Pastikan Pasokan Obat Covid-19 Aman Sampai Desember
Ribavirin biasa digunakan sebagai obat antivirus untuk mengobati hepatitis C dan beberapa demam berdarah akibat virus.
"Ilmuwan kami juga membuktikan dengan semua hasil eksperimen pra-klinis bahwa molekul Griffithsin yang identik dengan alam memiliki efek anti infeksi," ungkap dia.
Varank menambahkan bahwa uji coba dari total empat kandidat vaksin pada hewan telah berhasil diselesaikan dan upaya sedang dilakukan untuk segera pindah ke tahap uji klinis.
"Sintesis lokal obat Favipiravir, yang digunakan dalam pengobatan Covid-19, juga telah dikembangkan melalui kerja sama universitas dan industri," ujar dia.
Varank menambahkan bahwa di bawah kepemimpinan Dewan Riset Ilmiah dan Teknologi Turki (TUBITAK), sebanyak 17 proyek telah dilakukan dalam pengembangan vaksin dan obat Covid-19.
Berita Terkait
-
Formappi Harap DPR Tak Ulang Kesalahan RUU TNI Saat Bahas RUU Polri
-
Harta Karun Zaman Besi Ditemukan di Inggris, Bernilai Rp 5,4 Miliar!
-
Pakar LIPI Sebut Pergantian Jokowi ke Prabowo Terburuk dalam Sejarah Reformasi, Ini Alasannya
-
2025: Warga Jakarta Terpapar DBD Capai 1.416 Orang, Terbanyak Jakbar!
-
Kasus DBD di Jakarta Meningkat, Pramono Kumpulkan Jajaran Besok
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia
-
Sampai Kapan Program Link Saldo DANA Kaget Digelar? Ini Jawabannya!
-
Awas! Merek Produk UMKM Bisa Dicuri, Begini Cara Amankan dengan Biaya Murah
-
Euromoney Private Banking Awards 2025 Bukti Keandalan Wealth Management BRI
-
Spekulan Mengintai! Kenaikan Harga Emas Bisa Jadi Bumerang untuk Anda, Ini Kata Ahli