SuaraSulsel.id - Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) viral di media sosial.
Setelah beredar foto mereka menenggak minuman keras (miras) jenis bir. Di salah satu kafe di Kota Makassar.
Foto ASN Pemprov Sulsel menenggak bir beredar di media sosial Facebook dan Twitter. Dalam foto tersebut terlihat ada empat orang ASN yang masih mengenakan pakaian dinas sedang berkumpul di satu meja. Satu ASN memakai topi terlihat menenggak minuman keras jenis bir.
Melihat aksi ASN ini, rekannya yang lain tampak memperhatikan sembil tersenyum lebar.
Baca Juga: Usai Main Film Pendek, Angely si Kades Cantik Lamongan Siap Main Sinetron
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulsel, Imran Jauzi mengatakan, identitas para ASN yang diduga melanggar etika itu telah diketahui.
"Sudah ada, sudah dikantongi identitasnya. Saya tidak hafal (namanya)," kata Imran kepada SuaraSulsel.id, Selasa (3/11/2020).
Imran menjelaskan karena diduga melanggar, sesuai dengan arah pimpinan, para ASN tersebut akan diperiksa. Untuk dimintai keterangan, terkait aktivitas minum bir.
"Sesuai arahan pimpinan, kami diminta untuk melakukan pemeriksaan besok (Rabu). Dipanggil terkait dengan pelanggaran etika selaku ASN," kata dia.
"Yang ada dalam foto diperiksa. Ditahu indentitasnya namanya pegawai Pemprov, lokasi kejadian saya belum tahu. Tapi jelas di Makassar," tambah Imran.
Baca Juga: Bertemu Raffi Ahmad, Dimas Pedagang Bakso Gemetar Lihat Rumahnya
Imran menegaskan apabila terbukti melanggar etika ASN, maka akan diberikan sanksi. Sanksi yang akan diberikan beragam. Semua tergantung dari pelanggaran yang dilakukan oleh para ASN tersebut.
"Sanksi ringan berupa teguran secara lisan, tertulis. Sanksi sedang penundaan gaji dan penundaan kenaikan pangkat. Sanksi berat itu pemecatan," katanya.
Kontributor : Muhammad Aidil
Berita Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Tutorial Lengkap Cara Aktivasi MFA ASN Digital Tanpa Eror
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Komisi II DPR Siap-siap Revisi UU ASN, Naskah Akademiknya Kini Sedang Digodok
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia